Kontak Info Lain dan Alamat:

Kunjungi Blog kami: http://skbdenpasar.blogspot.com
Facebook:
skbkotadps@yahoo.co.id
Vidio:
Youtube SKB Kota Denpasar
Email: skbkotadps@yahoo.co.id dan skb.denpasar@gmail.com
Telp: (0361) 461892
Alamat: Jl. Trengguli I Tembau-Penatih Denpasar Timur - Bali

Selasa, 16 Juli 2013

PERSIAPAN MOS PENDIDIKAN KESETARAAN SKB KOTA DENPASAR

Pada tahun ajaran 2013/2014 ini untuk ketiga kalinya Pendidikan Kesetaraan “Saraswati” UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar melaksanakan program MOS (Masa Orientasi Siswa). Untuk tahun ini lebih direncanakan dan dikemas lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Untuk itu disertakan beberapa orang relawan dari beberapa siswa-siswa SMA di Denpasar. Dan yang baru hadir datang ke UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar adalah 2 orang siswi SMA Negeri 4 Denpasar. Mereka hadir pada jam 20.00 wita dimana setelah acara kenaikan tingkat dan penyampaian hasil belajar Pendidikan Kesetaraan pada hari Senin tanggal 15 Juli 2013. Rencananya mereka akan berkoordinasi dengan relawan dari SMA lainnya seperti SMA Negeri 1 Denpasar. Para relawan peduli pendidikan ini akan membina para peserta didik Paket B dan C yang mana hasil binaan ini nantinya akan bertugas sebagai pe MOS di Pendidikan Kesetaraan Paket B dan C “Saraswati” UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar. Pada hari Senin tanggal 15 Juli 2013 telah ditunjuk sebanyak 19 orang Pembina MOS. Mereka adalah 4 orang dari Paket B dan 15 orang dari Paket C Tingkat VI derajat mahir II (setara SMA kelas XI dan XII). Mereka yang dipilih inilah yang akan di didik menjadi Pembina MOS mulai hari Selasa tanggal 16 Juli 2013 mulai jam 18.00 wita. Sampai selesai. Diharapkan pengalaman para siswa-siswi SMA ini dalam mengelola MOS di sekolahnya masing-masing dapat transpormasikan pengetahuan dan pengalamannya kepada para Tenaga MOS Pendidikan Kesetaraan “saraswati” UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar. Berbagai rencana sudah tersusun dalam pertemuan dan diskusi antara para Siswa-siswi SMA Negeri 4 Denpasar dengan Peserta Didik Paket C “saraswati” UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar tersebut. Hanya sayang, yang baru hadir adalah dua orang siswi dari SMA Negeri 4 Denpasar. Rencananya pada pertemuan pembinaan hari pertama Selasa tanggal 16 juli 2013 ini semua siswa-siswi relawan SMA tersebut akan datang dan hadir di UPT SKB Dinas Dikpora Kota Denpasar (SMT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar